Minggu, 27 Apr 2025

Koni Labura Gelar Rapat Kordinasi dan Buka Bersama Pengurus Cabor

Labuhanbatu Utara (utamanews.com)
Oleh: Darwin Marpaung Minggu, 09 Mar 2025 08:01
Buka puasa bersama Koni Labura dan pengurus Cabor
 Istimewa

Buka puasa bersama Koni Labura dan pengurus Cabor

Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura), melaksanakan rapat koordinasi dan berbuka bersama dengan para belasan pengurus Cabang Olahraga Kabupaten Labura. Acara itu dilaksanakan di CK 3 Kafe Jln. Uderpas Aek Kanopan, Sabtu 8 Maret 2025.

Ketua Plt. Koni Labura Irvan Chandra Pane menyampaikan pelaksanaan kegiatan rapat koordinasi dan buka bersama dilaksanakan sehubungan dengan telah terbit nya surat keputusan Koni Sumut untuk menonaktifkan Nazid Zeimaidar dari Ketua KONI Labura. 

"Surat tersebut dikeluarkan berdasarkan surat dari Disporapar Labuhanbatu Utara yang telah disampaikan pada beberapa waktu lalu seiring dengan surat Mosi tidak percaya yang disampaikan oleh Para Pengurus Cabang Olahraga di kabupaten Labura.

Dalam rangka menindaklanjuti surat tersebut maka ketua KONI Sumut telah menerbitkan surat penonaktifan Nazid Zeimaidar sebagai ketua KONI Labura dan mengangkat Irvan Chandra Pane menjadi Ketua Plt. Koni Labura.
Disebutkan nya, berdasarkan aturan organisasi keolahragaan sebelum dilaksanakannya Musorkablub maka terlebih dahulu dilaksanakan rapat kordinasi untuk membuat kesepakatan yang berkaitan dengan persyaratan para calon pengurus KONI kedepannya.

Terlihat para Cabor dan Pengurus KONI yang hadir fokus membahas mekanisme pelaksanan rapat kerja dan Musorkablub yang akan dilaksanakan pada Minggu mendatang. 

Tampak Hadir pada acara itu Irvan Chandra Pane Plt Ketua KONI Labura, para Staf Dari Disporapar Labura, Khairuddin Marpaung dari Pengurus KONI Labura Indra Muheri dari Perbakin Labura, Manty Siregar Pengurus Forki Labura, Dedi Armada Ketua Taekwondo Indonesia, Dedi Tarigan Ketua Angkat Berat, D. Marpaung Sekretaris BAPOPSI Labura. IPSI , ESI, Ketua Persatuan Sepak Takraw Indonesia Labura, PBVSI Labura dan beberapa Cabang Olahraga lainnya. 
Editor: Budi
Tag:
busana muslimah
Berita Terkini
gopay later
Berita Pilihan
adidas biggest sale
promo samsung
flash sale baju bayi
wardah cosmetic
cutbray
iklan idul fitri alfri

Copyright © 2013 - 2025 https://utamanews.com
PT. Oberlin Media Utama

ramadan sale

⬆️