Sabtu, 22 Mar 2025

Berpihak kepada Pekerja, Exco PB Provinsi Riau, Dukung Program Pasangan Sandi sebagai Cabup / Cawabub Bengkalis

Bengkalis (utamanews.com)
Oleh: Surya Jumat, 08 Nov 2024 10:28
Deklarasi Exco Partai Buruh Kabupaten Bengkalis
 Istimewa

Deklarasi Exco Partai Buruh Kabupaten Bengkalis

Dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Provinsi Riau tahun 2024, untuk calon Bupati / Wakil Bupati Kabupaten Bengkalis, Pasangan Syahrial - Andika (Sandi) Nomor urut 2 (Dua) yang diusung oleh Partai Golkar dan Partai Buruh sebagai partai pendukung. 

Partai Buruh Exco Bengkalis mendukung pasangan Sandi (Syahrial - Andika), dukungan bukan tanpa alasan, dalam agenda Rapat Kerja Daerah (Rakerda) yang dilaksanakan pada tanggal 07 - 08 November 2024, dihadiri oleh pengurus Exco Partai Buruh Pusat Sekretaris Majelis Nasional, Damar Panca Mulya (Oncom), bersama Ketua Exco Provinsi Riau Erik Suryadi, bahwa Exco Partai Buruh Provinsi Riau mendukung program pasangan calon akan menaikkan upah minimum Kabupaten Bengkalis sebesar 10% Setiap tahunnya, Jum'at (08/11/2024). 

Sekretaris Exco Partai Buruh Kabupaten Bengkalis dan juga Ketua KC Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia ( KC FSPMI) Bengkalis mengutarakan," Alasan Partai Buruh Bengkalis mendukung calon Cabup/Cawabup pasangan Syahrial-Andika (Sandi)".

"Program pasangan SANDI (syahrial-Andika), memiliki program yang jelas berpihak kepada kesejahteraan kaum pekerja / buruh, ini sejalan denan aspirasi buruh yg ada di Riau khususnya kab. Bengkalis", ujarnya. 
Ketua Exco Partai Buruh Provinsi Riau, Erik Suryadi mengatakan, "Kita wajib memenangkan calon Gubernur/ Wakil Gubernur serta calon Bupati / Wakil Bupati yang di usung dan didukung oleh Partai Buruh".

"Diketahui saat ini banyak kepastian hukum yang tidak berpihak ke pada kaum buruh, petani, nelayan , pedagang, miskin kota dan miskin desa, maka dari itu kita butuh sosok seorang pemimpin yang mau bersama - sama atau sejalan dengan kesejahteraan pekerja/buruh, melindungi, berjuang dan membantu masyarakat), tutupnya. 
Editor: Maulana Syafi'i
Tag:
busana muslimah

Copyright © 2013 - 2025 https://utamanews.com
PT. Oberlin Media Utama

ramadan sale

⬆️