Sabtu, 22 Mar 2025

Bupati Taput Nikson Nababan dan Satika Simamora Menghadiri Acara Gotilon

Taput (utamanews.com)
Oleh: Winner Simanungkalit Minggu, 20 Agu 2023 13:40
Bupati Taput Nikson Nababan beserta masyarakat di acara Gotilon
 Istimewa

Bupati Taput Nikson Nababan beserta masyarakat di acara Gotilon

Pada acara pesta "Gotilon" yang merupakan penggalangan dana untuk pembangunan Gereja HKBP Hutagurgur di Kecamatan Sipahutar, Kabupaten Tapanuli Utara, provinsi Sumatera Utara, hadir Bupati Kabupaten Tapanuli Utara, Dr. Drs. Nikson Nababan, M.Si, dan Istrinya Satika Simamora, M.Si (Ketua TP-PKK), bersama dengan Sekretaris Daerah Dr. Drs. Indra Simaremare, M.Si, serta Kepala OPD dan Kepala Bagian Sekretariat Kabupaten Tapanuli Utara. Acara dihadiri juga oleh rombongan lainnya termasuk Camat, Kepala Desa, dan paramedis Puskesmas Sipahutar, yang turut serta menyumbangkan dana untuk pembangunan Gereja HKBP Hutagurgur. Acara ini berlangsung pada Minggu, 20 Agustus 2023.

Dalam acara tersebut, Ketua DPRD Rudi Nababan dan Anggota DPRD Ronald Simajuntak juga turut serta untuk meriahkan penggalangan dana pembangunan Gereja HKBP Hutagurgur. Rudi Nababan bertindak sebagai MC dalam acara penggalangan dana, memberikan hiburan lelucon kepada hadirin.

Dalam sambutan Bupati Nikson Nababan, para jemaat menyambutnya dengan tepuk tangan meriah saat ia naik ke panggung. Setelah memberikan sambutan, Bupati Nikson Nababan menyanyikan sebuah lagu dan mengumpulkan sumbangan dari para penggalang dana. Ia juga memberikan apresiasi kepada para penatua gereja dan kumpulan paduan suara serta mengungkapkan bahwa ada 15 paket lelang senilai 15 juta yang akan dilelang oleh Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara.

Bupati juga menginformasikan bahwa Ibu Bupati Satika Simamora memberikan sumbangan sebesar 10 Juta rupiah untuk pembangunan Gereja HKBP Hutagurgur. Ia mengundang proposal pembangunan gereja tersebut untuk diajukan kepadanya. Selanjutnya, Satika Simamora ikut meramaikan acara dengan mengajak para anak-anak, ibu lansia, dan jemaat lainnya untuk bernyanyi dengan gembira. Musik mengiringi lagu-lagu yang mereka nyanyikan, menciptakan suasana ceria di panggung.

Editor: Robi
Tag:
busana muslimah

Copyright © 2013 - 2025 https://utamanews.com
PT. Oberlin Media Utama

ramadan sale

⬆️