Minggu, 25 Jan 2026

BRI BO Stabat Umumkan Informasi Lelang Aset Periode Januari - Februari 2026

Langkat (utamanews.com)
Oleh: Ahmad Aqil Jumat, 23 Jan 2026 08:05
 Ilustrasi

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui Branch Office (BO) Stabat, menyampaikan informasi lelang aset yang akan dilaksanakan pada periode Januari hingga Februari 2026.

Lelang ini merupakan bagian dari upaya optimalisasi penyelesaian aset dan peningkatan transparansi kepada masyarakat.

 Adapun lelang aset yang ditawarkan mencakup berbagai jenis jaminan kredit, seperti tanah dan bangunan yang berlokasi di wilayah Kabupaten Langkat dan sekitarnya. 

Proses lelang juga dilaksanakan secara terbuka dan online melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Branch Office Head (BOH) BRI Stabat, Ramlan, menyampaikan bahwa masyarakat memiliki kesempatan yang sama untuk mengikuti lelang tersebut dengan mekanisme yang mudah dan transparan.

“BRI BO Stabat secara rutin menyampaikan informasi lelang kepada publik sebagai bentuk keterbukaan. Lelang periode Januari hingga Februari 2026 ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang ingin memiliki aset dengan nilai yang kompetitif dan proses yang aman,” ujar Ramlan kepada awak media, Kamis (22/1). 

Ia menambahkan, seluruh informasi terkait objek lelang, nilai limit, serta jadwal pelaksanaan dapat diakses melalui kanal resmi lelang negara maupun dengan menghubungi langsung BRI BO Stabat.

“Kami mengimbau masyarakat agar selalu memperhatikan informasi resmi dan mengikuti prosedur yang telah ditetapkan. Petugas kami juga siap memberikan penjelasan agar proses lelang berjalan lancar dan sesuai aturan,” tambahnya.
produk kecantikan untuk pria wanita

Diketahui, BRI terus berkomitmen menjalankan prinsip Good Corporate Governance (GCG) dalam setiap kegiatan operasional, termasuk dalam pelaksanaan lelang aset. 

Melalui kegiatan ini, BRI berharap dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekaligus mendukung kinerja perusahaan secara berkelanjutan.
Editor: Budi
Tag:
busana muslimah
Berita Terkini
gopay later
Berita Pilihan
adidas biggest sale
promo samsung
flash sale baju bayi
wardah cosmetic
cutbray
iklan idul fitri alfri

Copyright © 2013 - 2026 https://utamanews.com
PT. Oberlin Media Utama

ramadan sale

⬆️